Jalankan Tugas dengan Baik

Gantikan  Fajri, Iptu Kanzi Jabat Kapolsek Kerumutan

Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko Sik saat pimpin sertijab kemarin

PELALAWAN--(KIBLATRIAU.COM)-- Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijatmiko Sik, memimpin serah terima jabatan (Serijab) terhadap Kapolsek Kerumutan, di aula Teluk Meranti Polres Pelalawan.

Dimana Iptu Kanzi Fathan STrK dilantik jadi Kapolsek Kerumutan mengantikan Iptu Fajri Sentosa SH, MH yang mendapat promosi jabatan  Paur SIM Subditregident Ditlantas Polda Riau.

Sedangkan Iptu Kanzi Fathan STrK sebelumnya menjabat Kanit Idik 2 Sat Reskrim Polres Dumai. Sedangkan sertijab di gelar, Jumat (31/12) yang lalu.

Dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) covid-19 yang ketat, sertijab digelar secara sederhana dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Pelalawan dan para kapolsek.

Dalam sambutan Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko Sik mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Iptu Kanzi sebagai Kapolsek Kerumutan.

Serta AKBP Indra tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Iptu Fajri yang jabatan baru dan mendapat kenaikan pangkat menjadi AKP di awal tahun 2022 tersebut.
  
"Kepada Iptu Kanzi segera menyesuaikan diri dan melanjutkan tugas yang telah di laksanakan pejabat sebelumnya dengan baik. Terutama mengantispasi pembalakan liar di kawasan suaka margasatwa Kerumutan dan Karlahut,'' harap Kapolres.

Ditambahkan Kapolres, kepada Iptu Kanzi, dapat melaksanakan tugas dengan baik, apa yang jadi atensi pimpinan segera laksanakan.

Usai Sertijab dilanjutkan ramah tamah dan pemberian cendra mata kepada Iptu Fajri yang telah bertugas lebih tiga tahun sebagai Kapolsek Kerumutan. (Sa)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar